“Penonton, keep smile!” seru seorang siswa yang
berada di atas panggung. Kalimat tersebut yang kali pertama terdengar dan
mengundang antusiasme siswa SMP 2 Boja untuk menyaksikan pentas seni, Sabtu
(19/9). Ekspresi gembira terpancar dari wajah siswa yang sedang melakukan
pertunjukkan “goyang caisar“ maupun siswa yang hanya menjadi penikmat. Pentas
seni tersebut diselenggarakan dalam rangka perpisahan mahasiswa PPL (Praktik
Pengalaman Mengajar) Unnes yang bertugas di SMP 2 Boja.
Pentas seni pada hari itu bertemakan “Esa hilang, dua terbilang”. Tema tersebut diambil dari sebuah peribahasa yang artinya “Berusaha terus-menerus untuk meraih tujuan”. Hal ini menggambarkan bahwa siapa saja yang ingin meraih sesuatu harus berusaha keras agar tujuan dan impiannya tercapai. Beberapa pertunjukkan yang ditampilkan pada hari itu meliputi senam kreasi, grup vokal siswa, dramatisasi puisi, tari masal, band siswa, band guru, paduan suara, dan sebagainya. Pertunjukkan yang ditampilkan merupakan kolaborasi antara siswa dan mahasiswa PPL. Selain itu, kepala sekolah dan guru SMP 2 Boja ikut menghadiri pentas seni tersebut dan merasa bangga karena siswanya berani tampil untuk mengekspresikan kemampuannya dalam bidang seni.
Selama lebih kurang tiga jam
pentas seni berlangsung, semangat dan antusiasme siswa tetap terjaga bahkan
ketika paduan suara mahasiswa PPL tampil di atas panggung untuk menyanyikan
lagu Hymne Guru, mereka menyaksikannya dengan saksama. Penonton terhanyut oleh
suasana syahdu lagu tersebut. Tetes air mata tak mampu mereka bendung, suasana
seketika berubah menjadi sedih dan mengharukan. Pentas seni tersebut ditutup
dengan air mata bahagia dan kesedihan. Bahagia karena pentas seni telah usai
dan berjalan dengan lancar, di sisi lain kesedihan karena harus berpisah dengan
para siswa. Namun, harus disadari bahwa pada dasarnya sebuah pertemuan itu akan
berujung pada sebuah perpisahan. Pertemuan dan perpisahan yang membahagiakan,
pastinya.
“Seberkas coretan untuk Speduja”
“Seberkas coretan untuk Speduja”
Komsatun_PPL’13
0 komentar:
Posting Komentar